5 Fungsi Software Trading untuk Kelola Bisnis Anda di 2023

Gambar Blog Ukirama 5 Fungsi Software Trading untuk Kelola Bisnis Anda di 2023

Tahun 2023 merupakan tahun tantangan sekaligus peluang untuk pelaku bisnis. Ancaman reresi yang dialami oleh berbagai negara di Dunia termasuk Indonesia harus menjadi perhatian utama pelaku bisnis. Resesi didefiniskan sebagai pertumbuhan negatif pada dua kuartal berturut-turut. Hal ini akan memberikan impact yang signifikan terhadap dunia bisnis secara langsung maupun tidak langsung.Kemajuan di bidang teknologi dan informasi telah memicu pelaku bisnis untuk senantiasa berinovasi. Hal ini juga mengharuskan pelaku bisnis untuk selalu meng-upgrade dan mengimplementasikan teknologi. Aplikasi penunjang merupakan salah satu wujud dari perkembangan teknologi yang harus secara jeli dimanfaatkan oleh Anda sebagai pelaku bisnis.Pelaku bisnis yang belum mengenal aplikasi trading akan merasa kesulitan untuk mengembangkan bisnisnya di era digital ini. Berbagai masalah dapat terjadi ketika tidak adanya sistem trading dan sistem distribusi yang baik. Alur masuk dan keluarnya barang akan terganggu sehingga memicu timbulnya malfungsi kegiatan bisnis yang dijalani. Lebih lanjut, ketertinggalan dalam penggunaan software trading akan mengecilkan peluang bisnis untuk dapat bersaing dan meningkatkan pendapatan atau income. Ancaman resesi pada tahun 2023 harus dapat dijawab dengan baik melalui implementasi teknologi software trading dan software distribusi.  Sistem trading and distribution beserta sistem rantai pasok merupakan aspek yang krusial bagi kelancaran arus kas, stock, dan penyaluran produk. Adanya miss management dalam ketiga aspek ini dapat menimbulkan ketidaseimbangan business flow.Bisnis grosir merupakan sektor yang paling dipengaruhi oleh aplikasi trading dan software distribusi. Mulai dari bisnis grosir umum yang menjual berbagai kebutuhan seperti makanan, minuman, dan pakaian sampai dengan bisnis grosir khusus yang menjual satu jenis komoditas saja memerlukan aplikasi-aplikasi tersebut. Manajemen inventaris dapat dikelola dengan baik oleh aplikasi trading dan distribusi. Hal ini akan menunjang bisnis Anda yang berkecimpung di bidang bisnis grosir atau retail skala besar. Dengan penggunaan aplikasi tersebut, Anda akan dengan mudah mengontrol distribusi dan penjualan barang hanya dengan menggunakan gadget yang Anda miliki.Lalu bagaimana cara yang paling efektif untuk mengimplementasikan software trading? Apakah aplikasi distribusi dan penjualan dapat membantu bisnis untuk menjawab segala tantangan dan peluang di tahun 2023? Dan apakah fungsi esensial dari pemanfaatan teknologi informasi dalam menjalankan bisnis?Berikut kami sajikan 5 fungsi esensial dan manfaat dari software trading untuk mengelola bisnis Anda di tahun 2023:

Manajemen dan Sistem Inventarisasi yang Otomatis dan Dapat Diandalkan

Manajemen dan sistem inventarisasi merupakan aspek fundamental untuk sebuah bisnis. Inventaris atau yang sering dikenal sebagai stok didefiniskan sebagai bahan atau barang yang dimiliki suatu bisnis untuk berbagai keperluan dan proses. Inventaris akan digunakan untuk dimanfaatkan pada proses produksi dan penjualan. Suatu bisnis memerlukan manajemen dan sistem inventarisasi yang dapat digunakan untuk menentukan bentuk dan penempatan inventaris barang yang tepat persebarannya. Hal ini bertujuan agar segala bentuk inventaris dapat dikontrol dengan baik oleh Anda sebagai pelaku usaha.Masalah utama yang dihadapi oleh pelaku usaha saat ini dalam hal manajemen dan sistem inventarisasi adalah aspek perencanaan dan otomatisasi. Di Indonesia, masih banyak pelaku usaha menerapkan manajemen dan sistem inventarisasi yang manual. Mungkin beberapa pelaku usaha menganggap bahwa hal ini masih bisa dilakukan secara manual dan tanpa menggunakan aplikasi pendukung. Hal ini bertujuan untuk mengurangi biaya pembelian aplikasi. Namun, ketika sistem inventarisasi masih dilakukan secara manual maka akan menimbulkan kekacauan termasuk selisih jumlah inventaris yang signifikan atau bahkan tidak terkontrolnya persebaran inventaris.Manajemen inventaris otomatis menggunakan software trading berupa Enterprise Resource Planning (ERP) akan memudahkan segala urusan inventarisasi di bisnis Anda. Aplikasi trading dan distribusi ini ideal digunakan untuk menyederhanakan seluruh kegiatan inventarisasi, operasional, dan manajemen stok. ERP merupakan suatu aplikasi trading untuk melakukan perencanaan sumber daya perusahaan. ERP juga merupakan manajemen terintegrasi dari proses bisnis utama, seringkali dilakukan secara real time dan dimediasi oleh aplikasi. Stok inventaris dapat dilakukan dengan menggunakan software ERP secara mudah dan dapat diandalkan pada setiap prosesnya. Berbagai alur proses pembelian, manufaktur, keuangan, timeline projek, distribusi barang hingga penjualan dapat dilakukan dan dipantaui melalui aplikasi ERP berbasis web portal. Anda akan dengan mudah untuk melakukan re-stok barang hingga pelacakan semua distribusi dan pergerakan inventaris pada bisnis Anda.

Sistem Administrasi Pembelian yang Mudah Digunakan

Pembelian atau dikenal sebagai purchasing merupakan kegiatan yang penting untuk bisnis di bidang ritel. Kegiatan membeli barang dan atau jasa dari pihak ke-3 harus dapat selalu direncanakan dan dipantau dengan baik. Kuantitas, kualitas, dan penawaran harga terbaik perlu dimonitoring dan dicatat dengan baik.Bagian pembelian dan pengadaan dapat melakukan pencatatan secara digital menggunakan software trading yang terintegrasi. Aplikasi ERP tidak hanya dapat mengontrol kegiatan inventarisasi, namun juga dapat melakukan perencaraan dan pelacakan terhadap kegiatan pembelian dan pengadaan barang atau bahan awal. Software trading dapat melakukan pembelian dan pemesanan serta penjualan secara mudah melalui input data supplier yang cocok berdasarkan kriteria penting pembelian. Lebih lanjut, Anda sebagai pelaku bisnis dapat melakukan monitor proses stok barang berdasarkan status pembelian dan penjualan produk. Keuntungan yang ditawarkan dari sistem distribusi dan sistem trading ini dapat melakukan penilaian kapan pembelian dan pengadaan barang harus dijadwalkan. Sistem just in time stock (JIT) juga dapat dilakukan ketika Anda ingin supplier untuk mengirimkan bahan baku sesuai dengan jadwal produksi yang telah Anda tentukan pada aplikasi trading ERP.

Ramalan (Forecast) Terhadap Permintaan (Demand) Pasar yang Lebih Akurat

Permintaan pasar terhadap produk yang kita jual dapat menentukan arah dan jumlah pembelian, pengadaan, manufaktur, dan penjualan. Sebagai pelaku bisnis, Anda dituntut untuk dapat menentukan prediksi permintaan pasar yang akurat. Hal ini dilakukan agar tidak ada selisih yang sangat besar dari pembelian dan penjualan.Aplikasi trading ERP juga dapat digunakan untuk merencanakan permintaan. Anda sebagai pelaku usaha dapat membaca dan menggunakan trend permintaan pasar pada kuartal sebelumnya sebagai dasar riset. Anda dapat melakukan prediksi permintaan yang lebih akurat melalui fitur pembacaan trend permintaan pasar yaitu fitur analytics tools. Software trading ERP ini dapat menghasilkan gambaran dan data prediksi yang jelas terkait kebutuhan pasar dan stok yang Anda miliki. Fitur ini sangat berguna untuk mengelola bisnis yang Anda jalani agar lebih mudah dalam menarik dan mendapatkan pola permintaan (demand) pasar.

Kemampuan Visibilitas Proses Bisnis yang Lebih Luas

Visibilitas proses bisnis merupakan suatu ukuran sejauh mana bisnis Anda dapat memprediksi kinerja di masa yang akan datang. Visibilitas sangat membantu manajemen untuk menjalankan proses bisnis dengan baik.Aplikasi sistem trading and distribution ERP dapat digunakan dengan baik terutama oleh pelaku bisnis retail. Software trading ini dapat dengan lengkap menggambarkan aliran dan stok inventaris dengan tampilan yang mudah untuk dipelajari dan diinterpretasikan. Aliran barang keluar dan masuk akan melalui pencatatan secara digital berdasarkan data historis dan trend penjualan. Hal ini dapat memberikan visibilitas total yang terintegrasi ke dalam rantai pasok. Sistem informasi ini dapat dimanfaatkan dan dikembangkan oleh Anda selaku pelaku usaha untuk memperoleh profit yang lebih tinggi. 

Integrasi Keseluruhan Sistem Bisnis dan Kemudahan Akses

Software trading sudah sangat berkembang. Anda dapat memperoleh aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan dan kapasitas bisnis yang Anda miliki. Berbagai developer aplikasi trading dapat Anda pilih. Salah satunya adalah Ukirama ERP. Ukirama ERP merupakan rangkaian aplikasi ERP yang dikembangkan oleh PT Ukirama Solusi Indonesia. Software ERP trading ini menawarkan sistem terintegrasi untuk mempermudah dan membantu Anda dalam mengelola segala proses dan aspek bisnis. Ukirama ERP dapat digunakan secara luas untuk berbagai bidang bisnis, manufaktur, konstruksi, logistik, transportasi, dan bisnis lainnya.Ukirama ERP menawarkan berbagai modul yang sangat lengkap berguna mencakup: Produk dan Inventory, Keuangan dan Akuntansi, Pembelian dan Penjualan, Manufaktur, Manajemen Proyek dan Payroll. Coba software Ukirama ERP sekarang, dan dapatkan keuntungannya.


You Might Also Like