Cara Efisiensi Logistik Dalam Masa New Normal

cara_efisiensi_logistik_dalam_masa_new_normal.png

Wabah COVID-19 tak hanya berdampak ke sektor kesehatan, namun juga sektor ekonomi. Banyak perusahaan gulung tikar karena tak mampu menyelesaikan masalah yang timbul karena COVID-19. Bukan hanya dari segi keuangan, perusahaan juga harus mampu mengefisienkan kegiatan pengadaan logistik.Perusahaan diharapkan mampu untuk meningkatkan kecepatan pengadaan barang, pengiriman barang pesanan pelanggan, pengurangan ongkos, dan lain-lainnya. Apalagi, industri logistik saat ini sedikit terganggu dalam hal pengiriman antar pulau atau negara. Nah, dalam artikel berikut ini, terdapat beberapa cara sederhana yang bisa digunakan untuk mengefisiensikan logistik selama masa New Normal COVID-19. Yuk, disimak!

Gunakan Layanan Door to Door

Selama masa COVID-19 berlangsung, proses pengiriman logistik memang terganggu. Bukan hanya lebih mahal, pengiriman barang juga jadi lebih lama. Meningkatkan efisiensi logistik pun menjadi tantangan pada setiap perusahaan. Demi mengikuti anjuran pemerintah seperti physical distancing, perusahaan bisa memilih layanan door to door.Para staff logistik juga tak perlu repot-repot datang ke titik drop dan mencegah kerumunan orang. Layanan jenis ini juga dianggap lebih cepat dan efisien karena terintegrasi satu sama lain dengan plotting pengiriman yang lebih sistematis. Walau demikian, biaya layanan jenis ini cukup mahal dari yang lain.

Selektif Dalam Memilih Kargo Logistik

Jelas, untuk meningkatkan efisiensi logistik, perusahaan diwajibkan untuk memilih kargo terbaik dan tercepat. Masa New Normal di saat COVID-19 ini, tentu pengiriman dan penerimaan barang logistik yang cepat sangat diperlukan. Pilihlah kargo yang kredibel misalnya dari aspek persebaran cabang, laju pengiriman perhari, estimasi waktu sampai, dan biaya.Di tengah kondisi perekonomian tak menentu yang sekaligus mempengaruhi permintaan, perusahaan diharapkan sigap dalam memenuhi permintaan pengiriman ataupun pemesanan barang dari supplier. Dengan barang yang cepat sampai, tentu akan menunjang efisiensi logistik karena perusahaan langsung bisa melakukan aktivitas bisnis lainnya.

Analisa Rute Pengirimannya

Menganalisa rute pengiriman sangat penting dilakukan dalam mengantisipasi keterlambatan. Hal ini berlaku baik bila perusahaan sebagai pengirim atau penerima barang pesanan. Misalnya, perusahaan harus teliti dan mengetahui jalur mana agar barang sampai tepat waktu bila melalui jalur darat. Estimasi biaya, waktu keterlambatan, hingga jarak tempuh patut dipertimbangkan.Apalagi, beberapa daerah di Indonesia masih menjadi zona merah sehingga proses pengiriman menjadi terganggu dan diperketat. Perusahaan bila memesan logistik dari supplier juga harus memikirkan daerah asal vendor dan mengetahui perkiraan jalur yang hendak dilewati. Tentunya hal ini berguna untuk mengantisipasi lead time produksi perusahaan.

Pilihlah Supplier yang Mendukung

Menciptakan strategi logistik tak bisa dilakukan perusahaan sendirian. Diperlukan kerja sama dengan berbagai pihak termasuk mitra pengiriman dan vendor pemasok. Usahakan agar selalu terhubung dengan pihak pemasok, mitra, dan perusahaan. Pengiriman barang pesanan perusahaan bisa lebih diprioritaskan bila hubungan berjalan baik. Hal ini tentu juga dapat didukung oleh adanya transformasi digital sehingga pemasok dan perusahaan terhubung dengan baik.Dalam aspek teknologi misalnya, perusahaan bisa mengambil inisiatif dalam bentuk transparansi. Perusahaan bisa ikut aktif dalam langkah mengantisipasi adanya gangguan logistik, seperti membuat model jaringan dan skenario bila kondisi berubah. Selain melakukan konsolidasi pengiriman, perusahaan juga bisa mengetahui medan secara langsung.

Pelajari Information Management System

Cara meningkatkan efisiensi logistik selanjutnya adalah dengan menerapkan manajemen sistem informasi atau Information Management System. Ada banyak vendor yang bisa membantu Anda dalam mengaplikasikan sistem ini. Walau setiap vendor menawarkan fitur-fitur berbeda, umumnya terdapat fitur inti seperti inventori gudang, rantai pasokan, pelacakan pesanan, manajemen inventaris, hingga data pengiriman pelanggan yang akurat.Dengan sistem ini, Anda bisa melakukan pemesanan ke supplier di waktu yang tepat. Maksudnya, sebelum produk di SKU habis, barang pesanan sudah tiba dengan sistem logistik yang efisien karena bantuan sistem ini.Dari aspek pengiriman, Anda bisa memplotkan daerah pengiriman dengan tepat dan hemat biaya. Sistem bisa menyortir prioritas pengiriman dalam beberapa kategori misalnya jarak tempuh, durasi, berdasarkan waktu pesan, biaya, dan lain-lain. Perusahaan juga bisa dengan mudah untuk mengontrolnya.

Ketahui Kapasitas Inventori di Gudang

Cara mudah selanjutnya untuk mengefisienkan logistik perusahaan adalah mengetahui kapasitas gudang. Memang, tak semua bisnis memiliki gudang besar atau luas untuk mengelola stok persediaan. Akan tetapi, mengetahui kapasitas gudang itu sendiri jauh lebih penting. Dengan mengetahui kapasitas gudang, pemanfaatan gudang semaksimal mungkin bisa dilakukan dan akan sangat berguna. Apalagi, di masa new normal saat ini, permintaan cenderung tak menentu.Perusahaan bisa mendapat gambaran umum tentang perputaran barang di gudang. Kapan barang tersebut habis, kapan harus dipesan, dan kapan pemesanan inventori harus dihentikan karena kapasitas gudang yang mulai penuh. Tentu, hal tersebut dapat diandalkan dalam proses logistik dan memastikan persediaan yang cukup tepat waktu. Perusahaan juga bisa menganalisa pengolahan sistem informasi dan data pelanggan dan dengan pengetahuan kapasitas gudang, perusahaan dapat memahami kuantitas, jenis, paket, tren pasar, dan banyak hal lainnya dengan lebih baik.

Uji Keabsahan SOP

Pandemi COVID-19 memaksa setiap perusahaan untuk berinovasi, berbenah, dan beradaptasi dengan situasi. Dalam hal ini, pastikan agar perusahaan juga menetapkan ulang SOP (Standard Operating Procedures) sehingga staf dan tim bekerja sesuai dengan tuntutan waktu. Gantilah SOP bila dirasa perlu utama untuk para karyawan gudang dan logistik yang erat kaitannya dengan arus pemesanan dan pengiriman barang.Beberapa domain yang harus diperhitungkan dalam menetapkan ulang SOP adalah laporan harian terkait pengemasan, penjualan, dan pengembangan pelanggan. Selain itu, proses kontrol pengiriman untuk mencegah error sehingga pengiriman ulang bisa dicegah. Terakhir, pastikan bahwa SOP di gudang dan divisi logistik menjawab setiap strategi perusahaan di masa COVID-19 dan new normal, contohnya, bagaimana cara mengurangi waktu pengiriman dengan biaya serendah mungkin?

Tingkatkan Nilai Sumber Daya Manusia 

Yang terakhir adalah dengan meningkatkan kualitas sumber daya manusia. pelatihan karyawan bisa membekali mereka dengan tren baru dalam dunia logistik. Pemikiran mereka bisa lebih terbuka dan ide-ide untuk mengefisiensikan logistik perusahaan bisa diwujudkan. Utamanya manajer logistik, dengan keterampilan interpersonal yang dimiliki setelah training, maka mereka bisa menjadi orang yang tepat dan dapat diandalkan untuk meningkatkan efisiensi logistik.Ingatlah selalu bahwa aset terbesar dan terpenting sebuah perusahaan adalah para karyawannya. Dengan kualitas karyawan yang baik, maka proses bisnis yang lebih efisien tentu bisa dicapai.Nah, itu dia beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan untuk meningkatkan efisiensi logistik. Di masa pandemi seperti saat ini, meningkatkan efisiensi usaha memang perlu dilakukan. Bukan hanya proses produksi, rekruitmen, penjualan, namun juga proses logistik baik pemesanan dan pengiriman barang. Perusahaan manapun, yang tak mampu untuk beradaptasi akan tertinggal dan kehilangan segmentasi pasarnya.Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda, ya!


You Might Also Like