Ini Berbagai Sumber Perusahaan yang Perlu Diketahui

Ini Berbagai Sumber Perusahaan yang Perlu Diketahui

Membangun dan menjalankan perusahaan sendiri tidaklah mudah. Mungkin banyak orang beranggapan bahwa menjalankan bisnis sendiri yang sudah di level perusahaan merupakan hal yang bergengsi dan terlihat berkilau dari luar. Tetapi dibalik persepsi orang tentang memiliki perusahaan sendiri adalah sebuah kehormatan tersendiri membutuhkan banyaknya usaha dan keringat yang harus dikeluarkan serta malam-malam tanpa tidur yang tidak diketahui oleh kebanyakan orang. Namun alasan kenapa masih banyak orang yang ingin membangun perusahaannya sendiri salah satunya adalah karena perasaan puas karena telah berhasil menjalankan dan membangun apa yang diinginkan serta perasaan menyenangkan bahwa perusahaan yang dibangun menciptakan lebih banyak lapangan pekerjaan.Jika Anda menjadi salah satu orang yang sedang merintis perusahaan milik sendiri atau Anda merupakan seseorang yang berkontribusi terhadap perusahaan tempat Anda bekerja saat ini, ada beberapa sumber perusahaan yang perlu diketahui. Sumber daya perusahaan adalah sesuatu yang dianggap atau dipandang memiliki nilai ekonomi bagi suatu bisnis atau perusahaan. Hal yang dapat dianggap sebagai sumber daya perusahaan harus memiliki dua syarat, yaitu harus ada pengetahuan, teknologi serta keterampilan untuk memanfaatkannya dan harus ada permintaan atas sumber daya tersebut. Mengutip dari Adam Smith, sumber daya merupakan seluruh faktor produksi yang diperlukan untuk menghasilkan output.Sumber daya perusahaan digunakan di beberapa titik dalam proses produksi yang memiliki fungsi beragam. Tidak hanya untuk diubah menjadi barang dan atau layanan yang diperuntukkan bagi pengguna akhir, tetapi bisa juga berpartisipasi atau berkontribusi dalam proses transformasi sebelumnya dan mendistribusikan barang dan atau layanan tersebut kepada pengguna akhir (end user). Selain itu juga sumber daya perusahaan harus digunakan untuk memperoleh sumber daya baru, mengelola sisa sumber daya yang ada serta meningkatkan produktivitas perusahaan.Setidaknya ada 6 kategori sumber daya perusahaan atau yang disebut juga dengan istilah 6M yang perlu dipahami agar pengelolaannya dapat dioptimalkan demi pertumbuhan perusahaan. 6 sumber daya tersebut yaitu:

  1. Man (Manusia)

Pada sektor manapun, Sumber Daya Manusia menjadi salah satu hal terpenting yang wajib dimiliki oleh perusahaan karena perusahaan tersebut tidak mungkin menjalankan dirinya sendiri, bahkan ketika perusahaan tersebut bukan merupakan perusahaan yang bergerak dalam produksi barang. Sumber daya manusia atau setiap pekerja dalam suatu perusahaan bertugas untuk mengendalikan dan mengelola sumber daya lainnya yang dimiliki oleh perusahaan guna memastikan proses produksi serta pengoperasian bisnis berjalan dengan lancar.Sumber Daya Manusia (SDM) juga menjadi hal terpenting untuk mencapai tujuan perusahaan terutama ketika ingin memperluas jangkauan bisnis ke area yang lebih luas. Tentunya hal ini dapat dicapai jika SDM perusahaan dikelola dengan baik.

  1. Money (Uang)

Sebuah perusahaan atau bisnis manapun pasti membutuhkan uang untuk melandasi pengoperasiannya sekecil apapun skala bisnis tersebut. Selain uang sebagai sumber modal untuk menjalankan bisnis, uang juga merupakan alat pengukur nilai. Pengelolaan keuangan yang baik dan tepat akan memungkinkan perusahaan untuk mencapai tujuan yang ingin dicapai karena langkah serta strategi yang akan dilakukan telah diperhitungkan secara rasional. Kategori ini biasanya berhubungan dengan berapa banyak jumlah uang yang harus disediakan untuk membiayai gaji tenaga kerja yang dibutuhkan perusahaan, seluruh alat-alat yang dibutuhkan dan harus dibeli untuk pengoperasian bisnis, serta hal-hal lainnya yang membutuhkan modal untuk memastikan perusahaan mencapai targetnya.Singkatnya, sumber daya yang satu ini mengacu pada besaran kapasitas ekonomi yang dimiliki dalam segala bentuknya, seperti uang tunai, pendapatan, pengeluaran, kredit, investasi dan lain-lainnya.

  1. Material (Fisik)

Pada umumnya, tidak semua perusahaan menghasilkan sendiri bahan mentah yang dibutuhkan tetapi membeli dari pihak lain. Biasanya hal ini dikarenakan tidak adanya cukup dana untuk membiayai produksi bahan mentah yang dibutuhkan serta pengelolaannya. Oleh karenanya, biasanya orang yang bertanggung jawab untuk melakukan pembelian bahan mentah yang dibutuhkan akan berusaha sebisa mungkin agar mendapatkan harga yang paling murah dengan menetapkan strategi tertentu seperti pembelian dalam jumlah yang lebih banyak, penggunaan jasa pengiriman yang lebih murah dan lain sebagainya.Selain bahan mentah untuk produksi, yang dimaksud dengan material disini termasuk semua aset berwujud yang dimiliki oleh perusahaan untuk pengoperasian bisnisnya, seperti mesin, bangunan, kendaraan, perlengkapan kantor, peralatan komputer dan lain sebagainya. Beberapa hal ini disebut dengan sumber daya material tangibles atau sumber daya yang dapat dilihat, disentuh atau diukur.Sedangkan ada juga sumber daya material intangibles atau sumber daya tidak berwujud. Inilah yang biasanya membedakan perusahaan yang biasa-biasa saja dengan yang efektif dan sukses. Hal ini dikarenakan biasanya perusahaan yang sukses sangat memperhitungkan sumber daya tidak berwujud dalam lingkungan organisasinya. Seperti apa yang dimaksud dengan sumber daya tidak berwujud? Beberapa diantaranya adalah pengetahuan staf, tingkat kepercayaan diantara sesama karyawan serta antara karyawan dengan manajemen, citra dari merek perusahaan Anda, rutinitas yang dilakukan di tempat kerja, dan kerja tim.Karakteristik utama dari sumber daya tidak berwujud adalah tidak dapat dirasakan oleh indera, sulit untuk diukur, dapat dikembangkan dan ditingkatkan serta menandai perbedaan antara keberhasilan dan kegagalan.

  1. Machine (Teknologi)

Mesin atau teknologi di era digital seperti sekarang ini merupakan suatu kewajiban yang harus dimiliki oleh setiap perusahaan karena tanpanya maka perusahaan tidak akan bisa berjalan. Meskipun banyak orang beranggapan bahwa tenaga manusia banyak yang telah digantikan oleh mesin, tetapi harus diakui bahwa untuk saat ini tenaga manusia masih dibutuhkan untuk mengoperasikan mesin atau teknologi serta yang melakukan cek kualitas pada fase terakhir produksi suatu produk.

  1. Method (Metode)

Hal yang tidak kalah pentingnya dari 4 kategori di atas adalah metode. Pemilihan metode kerja yang tepat dapat memberikan dampak yang signifikan terhadap hasil produksi serta performa perusahaan. Hal ini dikarenakan metode yang tepat dapat menjadikan kerja menjadi lebih efektif dan efisien. Untuk dapat menemukan metode kerja yang tepat bagi perusahaan Anda tidak bisa langsung ditemukan begitu saja. Akan membutuhkan waktu yang lama untuk melakukan eksperimen untuk mengetahui apakah metode satu dan yang lainnya tepat bagi organisasi Anda atau tidak baik dari sisi proses produksi maupun administrasi. Pada proses pencarian metode yang tepat ini, ada baiknya Anda melakukan pencatatan atas setiap metode yang pernah dilakukan untuk mengetahui apa sisi positif dan negatif dari masing-masing metode yang pernah dijalankan.

  1. Market (Pasar)

Di kategori terakhir ada market atau pasar yang sudah pasti wajib diketahui. Pasalnya, mengetahui bagaimana kondisi pasar serta permintaan untuk produk yang Anda tawarkan memiliki peran penting dalam memastikan pendapatan perusahaan yang sesuai target untuk mendorong pertumbuhan perusahaan. Jika kondisi pasar dan permintaan tidak diketahui, maka produk yang akan ditawarkan oleh perusahaan Anda memiliki potensi untuk tidak laku yang akhirnya proses produksi barang atau produk lainnya akan terhenti dan hal ini akan mengancam keberlangsungan perusahaan. Untuk dapat menguasai pasar di industri Anda bergerak, Anda perlu mengetahui seberapa banyak jumlah permintaan dari produk yang akan Anda tawarkan, berapa harga yang dipatok oleh kompetitor, bagaimana selera konsumen, dan seberapa besar daya beli konsumen.


You Might Also Like

Hubungi kami via whatsapp