banner iklan

Pahami Apa Itu Proxy: Fungsi, Jenis, dan Cara Menggunakannya

Gambar Blog Ukirama Pahami Apa Itu Proxy: Fungsi, Jenis, dan Cara Menggunakannya

Di zaman yang sudah canggih seperti sekarang ini, siapa saja dapat terhubung ke internet. Karena itulah, dibutuhkan sebuah sistem perlindungan yang dapat mengamankan privasi dan data para penggunanya. Hal itu dilakukan oleh karena saat perangkat mulai terhubung ke internet, server dapat memperoleh segala informasi perangkat Anda mulai dari informasi pribadi hingga lokasi dimana Anda berada.Tentunya ini sangat berbahaya apabila bocor dan tersebar luas mengingat ada banyak pihak atau oknum jahat di luar sana yang tidak bertanggung jawab yang bisa memanfaatkan informasi-informasi tersebut untuk merugikan Anda. Karena itulah, sebagai pengguna internet aktif, Anda butuh teknologi yang dapat melindungi semua informasi tersebut supaya tidak diketahui oleh website atau orang lain. Namanya adalah proxy. Nah, melalui artikel ini, kami akan menjelaskan segala hal tentang proxy mulai dari pengertian, cara kerja, fungsi, jenis, cara menggunakan hingga contohnya. Simak pembahasan lengkapnya di bawah ini. 

Pengertian Proxy

Proxy merupakan suatu sistem yang kerjanya menjadi penengah atau perantara jaringan dan internet untuk menyembunyikan identitas asli para penggunanya sehingga data yang akan dikirim ke website tujuan akan memakai alamat IP proxy bukan alamat IP asli si pengguna. Nah, untuk menjalankan tugasnya itu, maka proxy memerlukan sebuah server yang dikenal sebagai proxy server. Proxy server atau dikenal juga sebagai proxy site ini adalah layanan jaringan yang bertugas menyediakan layanan proxy berupa alat tertentu atau komputer yang berfungsi untuk memproses segala permintaan pengguna internet.  

Cara Kerja Proxy

Lantas, bagaimana cara kerja proxy ini sebenarnya? Secara sederhana, prinsip kerjanya bisa dijelaskan sebagai berikut. Seperti kita ketahui, tiap-tiap komputer di dunia ini yang memakai internet akan memerlukan alamat IP. Ibaratnya seperti alamat rumah Anda di dunia maya. Jadi, dengan adanya alamat IP, proxy pun bisa mengetahui kemana data yang Anda minta akan dikirim. Nah, saat Anda request suatu informasi di mesin pencari seperti Google, Mozilla, Safari, dan Opera atau misalnya langsung mengakses suatu website maka server proxy akan mengirimkan permintaan Anda itu ke server Google atau website tersebut. Proxy mengambil respon dari server website berupa informasi yang Anda minta itu lalu mengantarkannya ke tampilan browser Anda. Ketika proxy meneruskan permintaan Anda ini, maka proxy pun bisa mengubah alamat IP Anda itu sehingga server website tadi tidak mengetahui lokasi persis dimana alamat Anda berasal atau dimana lokasi Anda mengakses data. Alamat yang dilihat website justru adalah alamat IP dari proxy server. Jadi, data Anda pun bisa terenkripsi serta tak dapat dibaca ketika melakukan transit. Tak hanya itu, proxy juga dapat memblokir akses ke laman website tertentu berdasarkan pada alamat IP-nya, misalnya akses ke laman-laman website yang dilarang oleh pemerintah.

Fungsi Penggunaan Proxy

Lalu, apa sebenarnya fungsi atau manfaat digunakannya proxy sehingga ada banyak orang maupun organisasi berupaya untuk memaksimalkan manfaat dari server proxy itu sendiri? Berikut diantaranya.Memonitor Akses Internet PenggunaMampu memonitor atau mengontrol pemakaian aktivitas internet si pengguna baik itu individu maupun dalam bentuk organisasi. Jadi hal ini bagus untuk diterapkan di perusahaan maupun lembaga pendidikan termasuk juga dalam hal ini memantau akses internet anak-anak yang masih dibawah umurKeamanan Meningkat dan Privasi Terjaga Privasi Anda bisa terjaga karena proxy server bisa mengubah alamat IP sehingga server website tak bisa mengakses informasi tentang data pribadi Anda. Dalam hal ini, proxy dapat membantu menghalangi website mencatat alamat IP Anda. Selain itu, proxy juga mampu mencegah akses ke situs-situs malware serta merahasiakan data transaksi yang pernah Anda lakukan. Dengan itu, artinya keamanan Anda di dunia maya pun akan semakin meningkat karena bisa melakukan koneksi secara anonim. Mampu Mengakses Website yang Sudah Pernah Dikunjungi dengan CepatFungsi lain adalah dapat menyimpan cache atau bandwidth sehingga Anda bisa mengakses data dari website yang pernah Anda kunjungi sebelumnya dengan cepat. Disini proxy hanya perlu mengakses-nya dari penyimpanan salinan website-website yang sudah sering Anda kunjungi sehingga ketika Anda berkunjung kembali, kecepatan website ketika diakses pun meningkat. Mampu Mengakses Website atau Jaringan yang TerblokirProxy juga memungkinkan Anda bisa mengakses konten-konten atau resources yang diblokir, seperti akses ke website-website negara lain. Disini proxy berperan untuk membuat Anda seolah-olah sedang mengakses website luar tersebut dari negara tempat website itu berada padahal sebenarnya Anda sedang berada di Indonesia

Jenis-jenis Proxy

Ada berbagai jenis proxy maka ada bermacam pula fungsi, tingkat keamanan serta kerahasiaan informasi yang dimilikinya. Selain itu, server proxy juga bekerja tergantung jenisnya yakni dengan menyambungkan atau bisa juga menghalangi koneksi antara pengirim dan penerima data. Nah, supaya tidak salah pilih maka harap kenali dulu jenis-jenisnya di bawah ini.Pertama, Anonymous ProxyJika Anda menggunakan anonymous proxy, maka jenis proxy ini akan mengidentifikasi dirinya sebagai proxy. Namun tak akan meneruskan alamat IP milik Anda ke suatu website. Dengan itu, proxy ini bisa membantu menjaga kerahasiaan dan keamanan data Anda. Kedua, Transparent ProxySeperti namanya, maka transparent proxy akan memberi tahu situs website yang Anda kunjungi bahwa dirinya adalah server proxy. Kemudian proxy ini akan mengirimkan alamat IP Anda sehingga permintaan akses Anda ke website tersebut pun akan diproses. Ada banyak contoh organisasi yang menggunakan transparent proxy. Misalnya saja, sekolah-sekolah, kampus, perpustakaan umum, hingga dalam lingkup bisnis seperti perusahaan. Ketiga, Distorting ProxyBerfungsi sama seperti anonymous proxy, namun bedanya distorting proxy dapat memalsukan alamat IP Anda ketika mengidentifikasi dirinya sendiri sebagai proxy. Jadi alih-alih tidak meneruskan alamat, jenis proxy yang satu ini malah bisa mengirimkan alamat IP palsu kepada website tujuan sehingga Anda dapat dengan mudah mengubah lokasi akses Anda. Alhasil, lokasi akses pun berbeda dengan lokasi asli sehingga Anda pun bisa leluasa mengakses situs-situs yang terblokir.Keempat, High Anonymity ProxyHigh anonymity proxy bekerja secara berkala dalam mengubah alamat IP yang mereka berikan kepada server website tujuan sehingga sangat sukar bagi website tersebut untuk melacak lalu lintas informasi serta apa yang dilakukan oleh siapa saja dalam dunia maya. Nah, selain keempat jenis proxy di atas, maka berdasar pada berbagai literatur, ada juga beberapa jenis proxy lain, seperti: 

  • Forward Proxy, menjadi perantara antara pengguna dengan internet lewat satu jalur koneksi
  • Reverse Proxy, merupakan kebalikan dari forward proxy. Jika forward proxy lebih cenderung pada pengguna maka reverse proxy lebih terfokus pada bagaimana memanfaatkan dan menjaga keamanan server dari serangan luar
  • Web Proxy, sama dengan forward proxy namun bedanya bahwa web proxy terdapat pada sebuah browser. Jadi Anda cukup melakukan settingan pada browser jika ingin menggunakannya
  • Rotating Proxy, mirip dengan anonymous proxy yakni bisa menyembunyikan IP Anda namun terdeteksi sebagai jaringan proksi. Bisa juga sama dengan distorting proxy yang mampu memberi alamat IP palsu khusus kepada tiap pengguna
  • SSL Proxy, disebut juga sebagai HTTPS Proxy dan termasuk ke dalam jenis transparent proxy yang menyediakan dukungan SSL terhadap koneksi yang terjalin antara website server dan pengguna

Cara Menggunakan Proxy

Lalu, bagaimana cara menggunakan proxy?Saat Anda ingin menggunakan proxy maka ada pengaturan yang harus Anda lakukan. Ada tiga cara pengaturan jika ingin memakai proxy. Yaitu mengaktifkannya di browser, di Windows dan Mac, serta di smartphone. Masing-masing caranya akan dijelaskan di bawah ini.

  1. Cara Mengaktifkan Proxy di Browser

Ada dua contoh browser yang akan dijelaskan di bawah ini, yaitu Mozilla Firefox dan Google Chrome. Berikut cara-caranya.Di Browser Mozilla FirefoxCara mengaktifkan server proxy di Mozilla Firefox adalah seperti di bawah ini. 

  • Tekan tombol Mozilla Firefox
  • Pilih menu “Options”
  • Lalu pada tab baru yang baru saja dibuka, klik tombol “Options”
  • Berikutnya, klik “Tab Advanced”
  • Pada tampilan yang terbuka, maka Anda akan menemukan “Manual Proxy Setting”
  • Masukkan alamat IP server  dan nomor port pada bagian “HTTP Proxy Box”
  • Tekan tombol “OK”
  • Untuk memastikan bahwa alamat IP Anda sudah berubah maka cek lewat website pengecek proxy seperti di https://whatismyipaddress.com/ atau bisa langsung ketik “Whats My IP” di mesin pencari Google

Di Browser Google ChromeBagi Anda yang menggunakan browser Google Chrome, maka bisa melakukan beberapa cara berikut. 

  • Klik tombol bergambar titik tiga pada bagian kanan atas tampilan browser
  • Pilih menu “Settings” atau “Setelan”
  • Cari kata kunci “proxy” pada panel pencarian
  • Pilih tombol “Open Proxy Settings”
  • Lalu tekan “LAN Settings”
  • Centang menu “Use a proxy server for your LAN” box
  • Masukkan alamat IP dari server serta port yang ingin digunakan
  • Tekan tombol “OK”
  • Untuk mengetahui dan memastikan bahwa alamat IP Anda sudah berubah maka coba cek di https://whatismyipaddress.com/ atau bisa juga langsung ketik “Whats My IP” di mesin pencari Google

Setting proxy server ini dapat menjadi solusi apabila Anda mengalami masalah seperti “Your Connection is Not Private” di browser Google Chrome.

  1. Cara Mengaktifkan Proxy di Windows dan Mac

Lantas, bagaimana cara mengaktifkan proxy di laptop atau komputer yang berbasis Windows dan Mac? Jika memakai Windows, maka Anda bisa mengaktifkannya dengan masuk ke pengaturan serupa di bagian “Network and Internet”. Lalu pilih “Proxy Settings” dan masukkan alamat IP proxy server yang ingin Anda gunakan. Sementara bila Anda memakai Mac, maka pilih menu “Apple” lalu klik “System Preferences” dan tekan “Network.” Selanjutnya pilih layanan jaringan dalam daftar yang ada di sebelah kiri. Terakhir, klik menu “Advanced” dan “Proxies.”

  1. Cara Mengaktifkan Proxy di Smartphone

Adapun cara mengaktifkan proxy di smartphone adalah hanya bisa dilakukan jika Anda terhubung dengan WiFi atau mengakses pengaturan Wifi. Apabila menggunakan mobile data, maka harus masuk ke pengaturan APN. Di masing-masing bagian WiFi maupun APN tersebut, Anda harus memasukkan informasi seperti alamat IP dan port proxy server yang ingin Anda pakai.Mengaktifkan Proxy Menggunakan WiFiBila menggunakan WiFi, maka:

  • Silahkan masuk ke menu “Settings/ Setelan” 
  • Tekan menu “WLAN/Wi-Fi”
  • Berikutnya klik “SSID Wi-Fi” yang dipakai
  • Scroll ke bagian “PROXY” dan isi dengan alamat IP proxy dan port sesuai dengan yang dikirim ke email
  • Buka browser Anda lalu browsing apa saja yang Anda inginkan
  • Masukkan username dan password proxy bila diminta sesuai dengan apa yang dikirim ke email
  • Apabila berhasil login, maka silahkan tes proxy Anda dengan membuka website pengecek alamat IP seperti https://whoer.net

Mengaktifkan Proxy dengan Memakai Koneksi Kartu atau Mobile DataNah, bagaimana dengan proxy memakai koneksi kartu atau mobile data?

  • Masuk ke “Settings/ Setelan” 
  • Pilih menu “SIM Cards & Mobile Networks”
  • Selanjutnya, pilih kartu mana yang ingin Anda gunakan untuk proxy, misalnya Telkomsel
  • Klik menu “Access Point Names” 
  • Pilih APN kartu yang sedang Anda gunakan saat ini
  • Isi kolom “Proxy dan Port” sesuai dengan yang dikirim ke email. Ingat, hanya ganti pada kolom Proxy dan Port saja
  • Apabila sudah berhasil untuk login, silahkan dites dengan membuka situs untuk mengecek alamat IP seperti laman https://whoer.net

Contoh-contoh Proxy

Anyway, ada banyak contoh server proxy gratis yang bisa Anda gunakan seperti Proxy com, Kproxy, Megaproxy, Duckduckgo Proxy, Privoxy, Hidester, HideMyAss (HMA), CroxyProxy, ProxySite, Cyberghost, Roxy Proxy, dan VPNBook. Selain itu, ada juga beberapa contoh free web proxy lain seperti 4E verProxy, Hide.me, Hotspot Shield, Proxy site com, Weboproxy, ProxFree, FilterBypass, Anonymouse, Proxy Scraper, dan Whoer. Tak hanya bisa dari proxy browser untuk penggunaan pada laptop dan komputer, bagi Anda yang memakai smartphone terutama Android, maka Anda juga bisa menginstall dari Play Store. Contohnya saja, VPN Proxy, Snap VPN, Melon VPN, VPN Master, Turbo VPN, Swing VPN, dan masih banyak lagi. Dan berbicara mengenai aplikasi, maka bila kita menelusuri kata kunci free vpn proxy video di internet maka yang umum keluar adalah tentang aplikasi editing terbaik yang menggunakan proxi. Jadi tak hanya digunakan untuk browsing informasi secara umum saja melainkan juga ada yang berfungsi sebagai software editing. Beberapa contoh rekomendasi aplikasi yang dimaksud adalah aplikasi GoCut, Tezza, EasyCut, Unfold, CapCut, VSCO, Snow Selfie, Cut Cut, dan lain-lain. Demikianlah informasi mengenai proxy, mulai dari pengertian dan cara kerja secara umum, fungsi, jenis hingga cara menggunakannya. Meski dunia internet tak bisa dilihat mata, namun harap tetap memperhatikan keamanan data dan privasi Anda saat berselancar di sana. Selain itu, jangan lupa gunakan server proxy seperlunya saja sesuai dengan fungsi dan kebutuhan Anda. 


You Might Also Like